ASRAMA TELKOM UNIVERSITY
Asrama merupakan
hal yang wajib bagi mahasiswa baru di Telkom University. Banyak hal-hal yang
didapatkan dari asrama Telkom University. Walaupun baru 5 bulan tinggal di
asrama, rasanya sudah merasakan kehidupan asrama yang seharusnya. Pasti ada
yang menyenangkan dan juga ada yang tidak. Kehidupan luar asrama juga cukup menyenangkan. Lingkungan sekitar yang memadai untuk keperluan kuliah seperti fotokopi. Masalah kuliner juga banyak ditemukan tempat makan di daerah sekitar Telkom University dengan harga yang bervariasi.
Bisa mengenal
teman baru merupakan hal yang menyenangkan. Di sini setiap kamar bisa diisi
maksimal 4 orang. Jurusan setiap orang pada umumnya berbeda-beda. Dengan keadaan
sekamar membuat antar teman kamar menjadi dekat seiring waktu. Dengan keadaan
asrama di dalam kampus, membuat mahasiswa bisa jauh lebih mengenal lingkungan
kampus lebih dekat. Jarak ke kampus juga jadi dekat karena asrama. Kegiatan di
kampus bisa mudah terlaksana karena fasilitas asrama. Acara banyak juga
diadakan untuk sasling mendekatkan mahasiswa, seperti lomba internal gedung
asrama sampai lomba antar gedung. Senior yang tinggal dalam gedung juga sudah
baik dalam membimbing.
Ada juga hal yang kurang disukai mengenai asrama oleh kebanyakkan mahasiswa. Pertama, peraturan jam malam. Peraturan ini membuat mahasiswa terbatas waktu malamnya dan banyak yang merasa keberatan. Banyak mahasiswa yang masih di luar asrama saat di atas jam malam. Kedua, banyak kejadian aneh yang terjadi di gedung-gedung asrama. Banyak penghuni kamar dari berbagai gedung menceritakan kejadian aneh yang mereka alami. Seperti shower yang menyala sendiri, gayung yang jatuh tanpa sebab, dan masih banyak lainnya. Ketiga, fasilitas asrama tidak dilengkapi oleh wifi kampus. Wifi yang tersedia hanya @wifi.id,seamless@wifi.ide, dan flashzone@seamless.
Komentar
Posting Komentar